Sunday , January 11 2026

Rekam Jejak Direktur Distribusi PLN Arsyadany Ghana Akmalaputri

JAKARTA — Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB), Rabu (18/6/2025) mengangkat Arsyadany Ghana Akmalaputri menjadi direktur distribusi PT PLN (Persero). Arsyadany menggantikan posisi Adi Priyanto. Sementara itu, Adi kini digeser untuk mengisi posisi direktur retail menggantikan Edi Srimulyanti.

Arsyadany telah malang melintang menduduki jabatan penting di PLN. Sebelum didapuk menjadi Direktur Distribusi, jabatan terakhirnya di perusahaan setrum pelat merah itu adalah sebagai executive vice president umum & aset properti PLN sejak 2021. Sebelumnya, dia juga sempat menjabat sebagai vice president komunikasi PLN. Saat ini, dia juga tercatat menjabat sebagai komisaris utama PT Paguntaka Cahaya Nusantara (PCN), cucu usaha PLN, sejak Januari 2025. Berdasarkan laman Linkedin pribadinya, Arsyadany juga pernah menjabat sebagai sekretaris eksekutif di Prakarsa Jaringan Cerdas Indonesia (PJCI). Dia juga pernah menjabat sebagai head of public relation di Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia (METI). Arsyadany mengambil Master Administrasi Bisnis di Universitas Diponegoro pada 2016-2017.

Cek juga

United Tractors Raih Penghargaan Perusahaan Peduli Masyarakat dari Suku Dinas LH Jakarta Timur

JAKARTA – Kepedulian terhadap lingkungan tidak hanya tercermin dari kebijakan, tetapi juga dari aksi nyata …