Monday , July 1 2024

Lakukan Keterbukaan Informasi, Elnusa Raih Penghargaan Media Relations Award 2023

JAKARTA – PT Elnusa Tbk (Elnusa), perusahaan terkemuka penyediaan jasa energi, meraih Penghargaan di ajang Media Relations Award (MRA) 2023 pada Kategori Press Release Terbaik pada acara malam penghargaan HUT ke-77 Serikat Perusahaan Pers (SPS). Acara tersebut berlangsung di Rumah Kediaman Gubernur Bali, Denpasar, pada Jumat malam (11/08/2023). MRA merupakan ajang kompetisi yang mengapresiasi kinerja korporasi/institusi di bidang media relations sebagai barometer untuk mengukur kinerja media relations di korporasi/institusi sepanjang satu tahun.

Penghargaan ini diberikan atas kinerja Press Release Elnusa yang berjudul “Optimalkan Strategi Bisnis yang Berkelanjutan, Elnusa Catatkan Kinerja Positif di tahun 2021”. Melalui press release ini, Elnusa telah berhasil menggambarkan pencapaian kinerja perusahaan di tengah berbagai tantangan yang dihadapi selama pandemi COVID-19.

Corporate Secretary Elnusa, Asmal Salam mengatakan, “Menerima Penghargaan Media Relations Award 2023 ini menjadi sebuah keberhasilan tim komunikasi Elnusa dalam menyampaikan keterbukaan informasi atas pencapaian kinerja Elnusa dengan berbagai tantangan yang dihadapi. Kami akan terus berkomitmen untuk dapat memperkuat hubungan yang solid dan transparan dengan media, serta menyampaikan informasi yang berimbang dan akurat kepada publik. Press Release ini mencerminkan tekad kami dalam mewujudkan strategi bisnis yang berkelanjutan, kami meyakini bahwa komunikasi yang berkualitas dengan media merupakan kunci utama dalam membangun pemahaman yang lebih mendalam tentang perusahaan dan peran kami dalam mendukung pembangunan sektor energi nasional.” ungkap Asmal.

Elnusa kembali membuktikan dedikasinya dalam membangun kemitraan yang erat dengan media, melalui pengakuan ini. Keberhasilan kami dalam mengartikulasikan pencapaian dan upaya berkelanjutan perusahaan dalam menghadapi situasi yang tidak mudah telah diberikan penghormatan oleh SPS. Dengan penghargaan ini, Elnusa semakin termotivasi untuk terus memberikan informasi berkualitas dan berwawasan bagi publik, sambil menjalin sinergi yang kuat dengan rekan-rekan di dunia jurnalistik.

Cek juga

PLN Jadi Perusahaan Utilitas Terbaik Se-Kawasan Asia Tenggara Versi Fortune 500

Jakarta – PT PLN (Persero) berhasil menjadi pemimpin di daftar Fortune 500 di antara seluruh …