Jakarta – PT Elnusa Tbk (ELNUSA, IDX: ELSA) Anak Usaha PT Pertamina Hulu Energi (PHE) yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, melakukan penandatanganan MoU kerja sama Luar Negeri bersama PT Pertamina Internasional Eksplorasi dan Produksi (PIEP) dan Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) yang berlangsung di The Apurva, Kempinski, Jalan Raya Nusa Dua Selatan, Bali.
Acara ini turut dihadiri oleh Direktur Utama Elnusa Bachtiar Soeria Atmadja, Direktur Pengembangan Usaha Elnusa Arief Prasetyo Handoyo, Direktur Pengembangan dan Produksi PHE Awang Lazuardi, Direktur PIEP Jaffee Arizon Suardin, dan Direktur Utama PDSI Avep Disasmita.
Pertemuan dan penandatanganan MoU ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi dan memberdayakan anak perusahaan hulu dalam kerja sama internasional. Pertemuan ini juga dilakukan dalam rangka menjajaki peluang bisnis dan meningkatkan keterlibatan dengan Directorate General of Petroleum Contract License (PCLD), sebuah unit utama di Kementerian Perminyakan Irak yang bertanggung jawab atas pengaturan kontrak dan perizinan minyak dan gas bumi di Irak.
Direktur Pengembangan dan Produksi PHE Awang Lazuardi dalam sambutannya menyampaikan, “Penandatanganan ini diawali dengan niat baik, sehingga diharapkan dapat membawa kesuksesan bagi semua pihak. Strategi ke kancah internasional ini tidak hanya membawa nama masing-masing entitas, namun juga membawa nama Pertamina, untuk itu agar semua pihak dapat menjaga kualitas dan nama baik selama menjalankan strategi tersebut.” Kata Awang.
Direktur Utama Elnusa Bachtiar Soeria Atmadja menyambut baik kesempatan kerja sama sinergi ini, yang dipercayai sangat bagus untuk pengembangan bisnis dan kompetensi Elnusa kedepannya. “Elnusa sebagai perusahaan jasa energi terintegrasi yang menyediakan solusi total, tentunya akan selalu berusaha untuk mengembangkan bisnis dan meningkatkan kompetensi. Untuk mendukung visi ini, Kami juga telah menjalankan upaya-upaya yang memungkinkan tercapainya visi tersebut, diantaranya yaitu penguatan terhadap kompetensi pekerja, meningkatkan reliabilitas peralatan dan rantai pasok, memperkuat struktur keuangan dan pendanaan perusahaan, dan banyak upaya lainnya,” kata Bachtiar.
Bachtiar menambahkan, “Kami selaku bagian dari Subholding Upstream Pertamina juga memohon dukungan dari Direksi PHE untuk melakukan penjajakan bisnis di luar wilayah Indonesia. Semoga penandatanganan Nota Kesepahaman ini dapat menjadi awal yang baik dan memberikan kesuksesan bagi semua, baik bagi Elnusa, PIEP, dan PDSI,” tutup Bachtiar.
Dengan penandatanganan MoU ini, Elnusa berharap dapat terus meningkatkan sinergi dan kolaborasi dalam eksplorasi dan produksi minyak dan gas bumi, tidak hanya di dalam negeri tetapi juga di kancah internasional.